|

Pastikan Malam Nataru 2025 Terkendali, Pj Batubara Cek Pos PAM



BATUBARA -Central Guna memastikan malam pergantian Tahun Baru 2025, aman dan terkendali diwilayah hukum Pemkab Batubara, Penjabat (Pj) Bupati Batubara H.Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, M.AP didampingi Kadis Kesehatan dr.Deni, Kadis Perhubungan Ruby Siboro dan Kasat Pol PP  meninjau Pos Pengamanan di Simpang Sei Suka Selasa (31/12/2024) malam.


Kepada hariancentral.net Plt Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Batubara Agus Andika S,Sos.M.Si pesan WhatsApp resmi Akhsanul Rizqy Harahap ST mengatakan 

H.Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, M.AP 

memastikan situasi kondisi lalu lintas dan  kesiapan Personel menjaga keamanan selama malam pergantian tahun terkendali, fasilitas Pos Pengamanan, tempat istirahat, mobil ambulans, dan mobil pemadam kebakaran.Sebagai bentuk apresiasi, Pj. Bupati turut memberikan bingkisan makanan, minuman tambahan, dan obat- obatan kepada petugas yang berjaga di Pos Pengamanan.


H.Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, M.AP berharap dan berpesan agar keberadaan pos-pos pengamanan dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Batu Bara selama Nataru dan jangan lupa Para Petugas menjaga kesehatan dan terus berkoordinasi.(as)

Komentar

Berita Terkini