Medan - Kolaborasi Forum Jurnalis Provsu (FJP), Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Insan Pers Solidaritas Indonesia (HIPSI) Sumatera Utara (Sumut) dan Channel 88 sukses menggelar Halal Bi Halal (HBH) di Stadion Cafe jalan Stadion Teladan Medan, Jum'at (25/4/2025).
Acara HBH yang digelar dengan sangat sederhana tersebut sangat berkesan dengan menghadirkan suasana kekeluargaan dan kebersamaan sesama insan pers yang tergabung didalam FJP dan HIPSI Sumut.
Ketua Umum Forum Jurnalis Provsu, Roy Syamsul Gultom melalui sambutannya mengatakan kegiatan HBH yang masih dalam suasana bulan Syawal ini merupakan wujud kebersamaan serta kekeluargaan dan ia mengajak seluruh pengurus dan anggota FJP dan HIPSI Sumut untuk saling bermaafan sehingga akan terjalin erat tali persaudaraan sesama jurnalis.
"Dalam suasana Halal Bi Halal, sesuai tema kita 'Marilah Saling Memaafkan dan Mempererat Tali Persaudaraan', jadi mari kita semua saling maaf-memaafkan dan mari kita saling mempererat tali persaudaraan sesama insan pers karena kita ini semuanya adalah saudara," Kata Roy saat ditanya awak media diacara HBH.
Roy juga menyampampaikan rasa salut serta terimakasihnya kepada Handoko Pimpinan Chanel 88 Advertising juga merupakan Dewan Pembina Forum Jurnalis Provsu dan Himpunan Insan Pers Solidaritas Indonesia Sumatera Utara yang telah banyak membantu dalam kegiatan FJP dan HIPSI Sumut.
"Dan Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pembina kami Abangda Handoko dari Channel 88 Advertising dan juga sebagai Dewan Pembina FJP dan HIPSI Sumut karena telah banyak membantu kegiatan-kegiatan FJP dan HIPSI Sumut, dan Terimakasih kami juga kepada Pembina Kami pak Haji Harist Lubis sebagai Ketua Penyelenggara telah berupaya dengan baik menggelar acara ini," ucap Roy.
Hal Senada juga disampaikan oleh Ketua Umum HIPSI Sumut, Rizal Syam Lubis. Ia juga menyampaikan rasa terimakasihnya dan berharap dengan digelarnya HBH ini dapat mempererat silaturahmi sesama insan pers.
Rizal Syam juga berharap kegiatan kolaborasi seperti ini, kedepannya dapat terus dikuatkan sehingga terjalin sinergi dan solidaritas yang baik sesama jurnalis.
"Terimakasih Kami kepada Abangda Handoko dari Channel 88 yang telah banyak membantu dan terus berkolaborasi dengan FJP dan HIPSI Sumut, Terimakasih juga kepada bang Harist Lubis Pembina FJP dan HIPSI yang sudah berupaya menggelar acara saat ini hingga sukses," ungkap Rizal Syam.
Handoko Hartono, Pimpinan Channel 88 Advertising yang juga sebagai Pembina FJP dan HIPSI Sumut mengapresiasi suksesnya acara HBH tersebut. Ia juga berharap FJP dan HIPSI Sumut dapat terus bersatu dalam kebersamaan dan kekeluargaan.
"Saya Pimpinan Channel 88 mengucapkan Selamat dan Sukses terlaksananya Halal Bi Halal ini. Saya mengharapkan kepada teman-teman semua tetap bersatu dalam kebersamaan dan kekeluargaan supaya apa Bersatu Kita teguh bercerai kita runtuh," ungkap Handoko.
Sementara itu Ketua Penyelenggara Halal Bi Halal kolaborasi FJP, HIPSI Sumut dan Channel 88 Advertising, Harist Lubis mengungkapkan rasa syukurnya atas berjalan lancarnya kegiatan tersebut.
Harist Lubis yang juga merupakan Dewan Pembina FJP dan HIPSI Sumut berharap kedepannya suasana kekeluargaan dan kebersamaan seperti ini dapat terus berlanjut serta bertahan.
"Alhamdulillah, Acara HBH ini juga sukses dan berjalan lancar. ini semua kerja keras kita bersama. Saya berharap suasana kekeluargaan dan kebersamaan seperti ini dapat terus berlanjut dari hari ke hari, bulan kebulan, tahun berganti tahun hingga maut menjemput kita kita tetap bersama sebagai saudara, Aamiin," tutup Harist Lubis. (FJP/HIPSI Sumut).